Pada tanggal 25 Februari 2017 movie
kompilasi pertama dari serial OVERLORD telah ditayangkan. Disusul
kemudian movie keduanya rilis hari ini. Namun ada kabar gembira yang
terselip dalam penayangan movie kedua tersebut. Setelah keluar
desas-desus ketidak pastian akhirnya project Overlord Season 2 resmi
diumumkan. Tentunya kabar ini membawa kegembiraan tersendiri bagi para
fans yang udah terlanjur kepincut dengan serial anime Overlord sejak dua
tahun lalu. Apalagi mengingat ada sosok Albedo yang menggemaskan.
Sedikit menilik dua movie yang kemarin mengobati rasa kangen akiba-chan
dan akiba-kei sekalian. Ada beberapa scene dan original character yang
juga dibuat oleh ilustrator berbeda dengan versi anime aslinya.
Hal tersebut merupakan surprise yang tak boleh kalian lewatkan. Lalu,
apa saja ya yang baru dari Overlord Season 2 nanti? Sayangnya belum ada
keterangan lebih lanjut dari official website mereka. Katanya sih,
detail project Overlord Season 2 ini akan diumumkan menyusul pada evetn
terpisah. Jadi,… akiba-chan dan akiba-kei mohon sedikit bersabar ya.
Mengenai seiyuu, staff produksi dan alur cerita baru Overlord Season 2
akan penulis update setelah berita dari official website nya rilis.
Kamis, 05 Oktober 2017
Bergembiralah Fans Albedo, Overlord Season 2 Segera Ditayangkan!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar